Amerika memang salah satu negara di dunia yang menyimpan banyak taman nasional. Dan tak heran kalau beberapa tempat ini menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan dan tempat berpetualang para pecinta alam. Lihat saja danau yang terhampar luas dan formasi gunung-gunung yang curam dan menantang seperti El-Capitan yang berlokasi di taman nasional Yosemite.
Untuk banyak sekali alasan, mengunjungi taman nasional di Amerika adalah sebuah keharusan, karena tempat-tempat ini memang disediakan untuk kita kunjungi dan jelajahi.
Untuk kamu yang suka tempat-tempat seru dan landscape alam yang keren, kalau begitu coba lihat saja pemandangan alam menawan dari taman-taman nasional yang ada di Amerika ini? Hmm, apa salah satu gambar di bawah ini sudah jadi wallpaper favoritmu?